Selasa, 19 Juni 2012

Mengenal Pahlawan Indonesia

  

“Bangsa yang baik adalah bangsa yang tidak pernah melupakan sejarahnya”, Kutipan itulah yang pernah dikatakan oleh mantan Presiden Indonesia Ir. Soekarno. Ya, memang sebagai bangsa yang baik kita harus menghargai jasa-jasa pahlawan yang pernah berjuang demi kelayakan hidup bangsa Indonesia. Sangat banyak jumlah pahlawan-pahlawan bangsa, dan ini adalah beberapa pahlawan/pejuang kemerdekaan dan pergerakan nasional yang paling berjasa bagi bangsa ini. Diantaranya:

1.   IR. SOEKARNO
Seorang anak bangsa Indonesia yang berjuang demi kemerdekaan Indonesia, melawan para penjajah. Perjuangan yang begitu luar biasa dari beliau sehingga mampu mempin bangsa ini untuk dapat mengusir para penjajah-penjajah bangsa yang keji.  Beliau berhasil memproklamasikan kemerdekaan bangsa Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 bersama Mohammad Hatta. Dan beliau adalah pencetus dasar negara Pancasila yang hingga saat ini Pancasila merupakan dasar negara/ideologi bangsa Indonesia.
2.       DR. MOHAMMAD HATTA

Sang pejuang proklamator bangsa. Beliau merupakan sosok yang berprinsip dan teguh pada pendirian, lembut, Cerdas dan begitu hati-hati. Ketika beliau berprinsip, ia akan memperjuangkan prinsipnya. Dan beliau tidak suka berjuang dengan cara kekerasan, beliau lebih memilih mengatur strategi daripada mengunakan kekerasan. Ketika beliau menjalankan sesuatu, ia pasti akan berusaha melakukan dengan sebaik mungkin dan dengan penuh kehati-hatian. Beliau pun gemar menulis dan ia kerap mengarang sebuah buku. Dan beliau pun banyak mendapatkan gelar dari beberapa universitas di Indonesia, diantaranya Bapak koperasi, Doctor honoris causa dalam bidang ekonomi dan hukum.
3.       KH. AGUS SALIM

Kh. Agus Salim adalah salah satu pejuang rakyat bawah dan buruh. Ia memperjuangkan hak-hak para buruh. Selain itu ia pun merupakan pejuang emansipasi wanita, ia menaruh perhatian yang besar bagi kesejahteraan kaum wanita. Dan ia mendapatkan gelar “guru besar” di perguruan tinggi islam negeri di Yogyakarta.
4.       RADEN AJENG KARTINI

Raden Ajeng Kartini dinobatkan sebagai “Pahlwan nasional perempuan Indonesia”. Karena beliau sangat berjasa dalam memperjuangkan hak perempuan, dan juga beliau berjuang melawan penjajahan dengan cara membangkitkan semangat para wanita Indonesia dan mengangkat derajat  wanita Indonesia. Beliau adalah sebagai pelopor “emansipasi wanita”.

5. SUTOMO (BUNG TOMO)

 
"Rawe-rawe rantas, malang-malang tuntas" yang artinya "segala sesuatu yang merintangi maksud dan tujuan harus disingkirkan", semboyan itulah yang di katakan oleh Bung Tomo pada pertempuran 10 November 1945 dengan tujuan memberikan semangat pada seluruh arek-arek suroboyo untuk kembali mengusir penjajah dari bangsa Indonesia. Pertempuran tersebut pun sekarang diperingati sebagai "hari pahlawan". Namun, sedih rasanya ketika mendengar bahwa pemerintah belum mengakui Bung Tomo sebagai salah satu Pahlawan nasional dengan alasan yang tidak masuk akal dengan melihat jasa-jasa yang sudah Bung Tomo berikan untuk Indonesia. Namun saya tetap berpendapat bahwa Bungtomo adalah salah satu pahlawan bangsa yang sudah mengorbankan seluruh tumpah darahnya demi bangsa Indonesia !

Masih banyak pejuang-pejuang bangsa yang sangat berjasa bagi bangsa ini, lain kali saya bahas kembali :’)
Ingat sepenggal kata dari Ir. Soekarno “JASMERAH” jangan sekali-kali melupakan sejarah :’)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar